P. Raya

Bidhumas Polda Kalteng Adakan Pelatihan Publik Speaking Untuk Polwan

PALANGKA RAYA - Humas  Polda Kalimantan Tengah Bidang Humas Polda Kaimantan Tengah memberikan Pelatihan Publik Speaking kepada seluruh personel Polwan Polda Kalimantan Tengah  dan Polresta Palangka Raya di Aula Ditlantas Mapolda setempat, Kamis (04 Agustus 2022) pukul 08.00 WIB.

Sebagai pemateri, Ipda H. Shamsudin, S.HI., M.H atau biasa disapa Cak Sam, yang sehari-hari menjabat sebagai Perwira Urusan Analisa dan Evaluasi (Paur Anev) Subbid PID Bidhumas Polda Kalimantan Tengah. 

Kapolda Kalimantan Tengah Irjen Pol. Drs. Nanang Avianto, M.Si. melalui Kabidhumas Kombes Pol. K. Eko Saputro, S.H., M.H mengungkapkan, pelatihan yang diselenggarakan ini dalam rangka memperingati HUT Polwan ke-74.

Disamping itu, Pelatihan Public Speaking ini diberikan kepada Polwan agar mereka profesional dan mahir berbicara di depan umum. Mengingat salah salah satu tugas Polwan yaitu menyampaikan informasi dan sosialisasi kepada masyarakat terkait hal-hal yang berhubungan dengan Kamtibmas.

Eko berharap, dengan adanya pelatihan ini, dapat meningkatkan kemampuan personel Polwan dalam hal Publik Speaking dan menumbuhkan kepercayaan diri ketika berbicara di depan publik.

Pelatihan ini juga untuk memberikan bekal dan menambah wawasan personel Polwan, karena pada hari Senin (8 Agustus 2022) mendatang, seluruh Polwan Polda Kalimantan Tengah akan melaksanakan Program Polwan Goes to School dengan kegiatan sosialisasi ke sekolah-sekolah yang ada di Kota Palangka Raya secara serentak.

(Era Suherti)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments