P. Pisau

Bupati Pulang Pisau Apresiasi Bank Kalteng

PULANG PISAU - Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang, Selasa (18/1/2022) memberikan apresiasi kepada Bank Kalteng yang menyerahkan sebanyak lima unit kendaraan roda tiga kepada pemerintah setempat melalui program Coorporate Social Resposibility (CSR).

Dikatakan Pudjirustaty, bantuan ini merupakan bentuk komitmen dari Bank Kalteng kepada pemerintah setempat dalam upaya mendukung program prioritas terkait dengan penanganan persampahan khususnya di derah perkotaan yang saat ini diperlukan penanganan secara serius dan menyeluruh.

"Sebanyak lima unit kendaraan ini akan sangat membantu dalam penanganan permasalahan sampah yang ada di perkotaan. Berjalanya waktu, tentunya jumlah populasi penduduk di Kabupaten Pulang Pisau khususnya di lingkungan perkotaan terus mengalami kenaikan sehingga permasahan penanganan sampah menjadi program prioritas dari pemerintah Pulpis," ucapnya. 

Pudjirustaty menyampaikan atas nama pemerintah setempat mengucapkan terimakasih kepada Bank Kalteng Cabang Pulang Pisau sebagai mitra pemerintah dalam  ikut berperan aktif memajukan pembangunan.

"Artinya,  Bank Kalteng mendukung penuh langkah pemerintah daerah dalam upaya mengatasi masalah persampahan," tambahnya. 

Lanjut dikatakan Pudjirustaty, menangani permasalahan sampah ini diharapkan bisa terintegrasi dengan baik.

Kepada OPD terkait seperti Dinas Lingkungan Hidup (DLH) , Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Satpol PP, dan Kecamatan Kahayan Hilir harus bisa sinergi dan berinovasi dalam penanganan masalah sampah agar terkelola dengan baik.

"Dan maksimal sehingga menjadikan Pulang Pisau Bersih dan Sehat dapat terwujud," pungkasnya.

Sementara itu Kepala Cabang Bank Kalteng Cabang Kabupaten Pulang Pisau Ebed Kadarusman mengatakan bantuan berupa lima kendaraan roda tiga kepada pemerintah daerah setempat bersumber dari dana program CSR.

"Program yang merupakan tanggungjawab sosial perusahaan atau korporasi terhadap pemerintah setempat, " Jelasnya. 

Dikatakan Ebed penyaluran bantuan melalui program CSR Bank Kalteng berupa lima unit kendaraan roda tiga kepada pemerintah dalam rangka mendukung program prioritas pemerintah setempat tentang kebersihan lingkungan  dan penanganan masalah persampahan.

Selain itu, terang Ebed, bantuan yang diberikan sebagai bentuk kepedulian dan tanggungjawab sosial kepada pemerintah, dimana Bank Kalteng beroperasi.

"karena Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau juga merupakan salah satu pemegang saham, sehingga selayaknya Bank Kalteng turut perduli dan mendukung penuh program pemerintah setempat, " Tutup nya.

(Antang)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments