Kalteng

Dewan Harapkan Infrastruktur Jadi Skala Prioritas

FOTO: GITA/HUMA BETANG

Anggota DPRD Kabupaten Seruyan Masfuatu

KUALA PEMBUANG - DPRD Kabupaten Seruyan harapkan infrastruktur harus jadi skala prioritas pembangunan. Terutama pembangunan sarana jalan penghubung antar kecamatan dan ibu kota kabupaten yang layak hingga mampu meningkatkan perekonomian Kabupaten Seruyan.

Anggota DPRD Kabupaten Seruyan, Masfuatu kembali mengingatkan kepada pemerintah setempat melalui instansi terkaitnya supaya  mengutamakan program kegiatan yang berorientasi pada peningkatan infrastruktur terutama perbaikan jalan poros, supaya kegiatan trasportasi barang dan jasa bisa mudah dilakukan.

“Peningkatan infrastruktur ini harus bisa dijadikan skala prioritas pembangunan di Bumi Gawi Hantantiring ini, sehingga bisa membawa kemajuan bagi daerah dan kesejahteraan masyarakat,” kata Masfuatun di Kuala Pembuang, jumat (25/03/2022).

Menurut dia,  saat ini masih banyak tugas  Pemkab Seruyan  khususnya dalam pembenahan infrastruktur. Misalnya saja jalan Negara yang merupakan akses utama masyarakat antar kecamatan di kabupaten yang saat ini perlu dimaksimalkan pembangunannya dengan adanya jalan yang bagus diharapkan mampu mempermudah serta mempercepat akses menuju wilayah tersebut. 

Lanjut dia, apabila insfratruktur jalan tersebut bisa ditingkatkan pembangunannya dan akses bisa lancar tentu akan sangat berdampak, karena jalan itu merupakan akses yang sangat dekat jika dibandingkan harus mengeliling melewati Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), karena ada sebagian wilayah Kabupaten Seruyan akses jalan porosnya sulit untuk di lalui sehingga, kebanyakan memilih memutar melalui Kabupaten Kotim walupun menempuh jarak yang jauh dan menambah biayanya yang cukup tinggi.

“Kami minta Pemkab Seruyan  lebih mengedepankan pembangunan yang benar-benar bermanfaat bagi masyarakat, karena kita tahu kalau jalannya susah dilwati banyak masyarakat yang melalui kabupaten tetangga dan hal tersebut jaraknya sangat jauh harus mengeliling terlebih dahulu,” pungkasnya.

(Giya/Altius) 

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments