P. Raya

Dewan Usul Perpanjangan Pos Penyekatan

PALANGKARYA - Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Wiyatno mendukung upaya pemerintah provinsi yang memperketat ketentuan perjalanan orang masuk wilayah Kalteng, baik itu melalui jalur jalur darat, pelabuhan laut dan melalui transportasi udara.

Upaya tersebut, dinilai mampu meminimalisir peningkatan kasus Covid-19 di wilayah Kalteng, khususnya dari ancaman varian baru B1617 yang hingga saat ini sudah terkonfirmasi sebanyak tiga kasus.

Ketua DPRD Kalimantan Tengah ini mengharapkan adanya perpanjangan operasi penyekatan di pintu masuk wilayah provinsi sampai dengan akhir bulan ini. Langkah tersebut sebagai salah satu upaya antisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pasca-libur lebaran. Jikapun operasi penyekatan tidak mungkin terus diperpanjang, pemerintah diharapkan mengembangkan cara lain dengan lebih memperketat pengawasan pintu masuk di perbatasan antar provinsi, pintu masuk bandara dan di pelabuhan laut.

 

 

(PDIPerjuanganNews/Tinus)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments