P. Raya

Dinas Koperasi dan UKM Ikut Partisipasi Menampilkan Para pelaku usaha di Hari Kartini Yang Ke-146

PALANGKA RAYA - Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Kalimantan Tengah Norhani Menghadiri Memperingati hari Kartini yang Ke -146 dan dalam rangka ikut meriahkan hari Kartini UMKM juga ikut serta.

Dalam rangka memeriahkan Hari Kartini ke-146, Pemerintah Provinsi Kalteng adakan Fashion Show Pakaian Nasional (kebaya), di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Senin (21/4/2025).

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Norhani mengatakan saat di wawancarai, kegiatan hari Kartini ini dimana para kaum perempuan, dan para perempuan pelaku pelaku usaha berperan aktif dalam menyukseskan kegiatan hari Kartini yang dalam hal ini melakukan usaha UMKM nya 70% kaum perempuan dengan produk yang di tampilkan ada, pengrajin pengrajin perempuan yang hebat untuk membuat suatu karya yang ditampilkan di UMKM hari Kartini.

Ia berharap untuk perempuan perempuan yang ada di Kalimantan Tengah dan yang ada di Indonesia tetap semangat, tangguh,dan tetap berkarya. Dan mendapatkan pendidikan dan kesejahteraan nya, tunjukkan kemampuan kita sebagai seorang perempuan juga bisa berkarya dan di dalam keluarga juga.

(Era Suhertini)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments