P. Pisau

Disbudpar Pulang Pisau Ajak Pokdar Untuk Kelola Destinasi Wisata

PULANG PISAU – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata mengajak  Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) untuk mengelola destinasi wisata di Kabupaten Pulang Pisau melalui pelatihan pelatihan tata kelola destinasi wisata dan penguasaan teknis multimedia yang dipusatkan di desa Tahawa, Kecamatan Kahayan Tengah, rabu (16/03/2022).

Pelatihan ini digelar untuk memberikan penguatan serta peningkatan sumber daya manusia di bidang pariwisata khususnya tentang pengelolaan destinasi wisata melalui multimedia.

Pengelolaan destinasi pariwisata ini merupakan komitment Pemkab pulang Pisau untuk mengembangkan dunia pariwisata di Pulang Pisau agar menjadi salah satu alternatife penghasilan bagi masyarakat.

“Pokdarwis maupun pelaku usaha wisata dapat lebih dalam melihat potensi budaya, wisata yang di rekam dan dipublikasikan melalui aplikasi dan dunia digiutal agar banyak lagi wisatawan manca maupun domestic melihat.” Ungkap

"Para pelaku usaha pariwisata nanti dapat lebih peka melihat dan menggali potensi budaya dan pariwisata di wilayah melalui aplikasi dan penguatan multimedia," ungkapnya Bakhzar Effendi.

Bakhzar Effendi menambahkan Kabupaten Pulang Pisau banyak memiliki potensi wisata yang bertaraf international, keanekaragaman budaya serta eco tourism khas Kalimantan Tengah.

(Surya Adi Winata)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments