Kalteng

DPRD Siap Dukung Atlet Dayung Asal Kabupaten Mura

MURUNG RAYA  - Dalam rangka menyambut persiapan pelaksanaan pekan olahraga nasional ke XX tahun 2021 di Papua,  atlet dayung melakukan pertemuan dengan wakil ketua II DPRD Mura.  Pertemuan tersebut dalam rangka meminta dukungan anggaran dari legislatif terhadap program persiapan pon yang rencananya digelar pada oktober 2021 mendatang,  kedatangan atlet muda dayung diterima langsung oleh wakil ketua II DPRD Mura Rahmanto Muhidin. Pada pertemuan tersebut, Karmila, atlet dayung mengatakan awalnya mengusulkan dukungan atau bantuan anggaran agar kedepannya lebih diperhatikan lagi untuk atlet-atlet yang ada di Kabupaten Murung Raya. Selanjutnya Karmila Berharap Atlet Dayung Yang Berangkat Pada Pon XX di papua, agar DPRD mura memberikan dukungan anggaran.  Menanggapi hal itu,  wakil ketua II DPRD Rahmanto muhidin mengaku siap memberikan dukungan penuh kepada atlet-atlet dayung. Untuk itu pihak di DPRD  mendukung penuh dan mudah-mudahan pemerintah juga segera mengakomodir usulan  karmila atlet dayung yang berbakat. Menurut wakil ketua II Rahmanto muhidin, anggaran tidak hanya berasal dari apbd saja, tetapi bisa juga mencari dari luar, misalnya melalui CSR. Lebih lanjut muhidin menyampaikan pada dasarnya, usulan anggaran yang diajukan berkaitan dengan pelaksanaan pon, ialah koni sendiri. Pihak DPRD Mura akan memberikan dukungan secara maksimal dan mendorong agar usulan itu bisa dianggarkan sesuai dengan permintaan.

 

 

(RAHMADI)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments