P. Raya

Fairid - Umi Dinobatkan Sebagai  Ayah Bunda Duta Genre Palangka Raya

Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin dan Wakilnya Umi Mastikah dinobatkan sebagai Ayah dan Bunda Duta Generasi Berencana (GenRe). Penetapan itu disematkan kepada keduanya, Jumat 25 September 2020 usai apel penyampaian laporan kinerja dan keberhasilan pembangunan selama 2 tahun sebagai pemimpin roda pemerintah Pemko Palangka Raya. Wali kota Palanga Raya dan wakilnya yang membawa misi mencerdaskan masyarakat tepat menjadi pemangku sekaligus pembina generasi muda sebagai investasi bangsa. Terkait penetapan itu, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKB P3A) Kota Palangka Raya Sahdin Hasan menjelaskan,  remaja adalah investasi penting bagi Bangsa. Mereka adalah bagian dari generasi emas Indonesia tahun 2045. Saat Indonesia memasuki usia 100 tahun merdeka, mereka telah berusia 35-45 tahun. Oleh Sebab itu perlu dilakukan pembinaan, termasuk melalui program GenRe yang didukung Pusat Informasi Konseling Remaja (PIK-R). “Program GenRe menyiapkan kehidupan berkeluarga bagi para remaja, baik dalam hal jenjang pendidikan yang terencana, berkarir dalam pekerjaan maupun menikah dengan penuh perencanaan sesuai dengan siklus kesehatan reproduksi,” katanya. Duta Genre tingkat kota selanjutnya akan mengikuti seleksi di tingkat propinsi bersaing dengan duta genre dari berbagai kabupaten di Kalimantan Tengah.

 

(HB)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments