PALANGKA RAYA - Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran ikut menyaksikan kejuaraan dunia balap sepeda gunung atau UCI Mountain Bike (MTB) Eliminator Cup 2024, di Halaman Stadion Tuah Pahoe Palangka Raya. Gubernur juga berharap ke depannya Provinsi Kalteng bisa mendapatkan kepercayaan kembali sebagai tuan rumah di event UCI MTB Eliminator Cup tahun depan.
"Mudahan lewat event ini, Kota Palangka Raya bisa terus bergerak melakukan perbaikan dari kekurangan yang ada, dan masyarakat Kota Palangka Raya bisa lebih suka hidup bersih dan disiplin seperti masyarakat Singapore," katanya.
Sebagai informasi, kejuaraan dunia UCI MTB Eliminator Cup 2024 diikuti 43 peserta dari berbagai negara, di antaranya ada dari Indonesia yang mengirim tujuh atlet laki-laki dan satu atlet perempuan.
Nampak hadir Ketua TP PKK Prov Kalteng Ivo Sugianto Sabran, Wakil Gubernur Kalteng H Edy Pratowo dan istri Nunu Andriani, Sekretaris Daerah Prov Kalteng H Nuryakin dan istri Hj Anitha Nuryakin, Bupati/Pj Bupati dan Pj Wali Kota se-Kalteng, unsur Forkopimda, Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemprov Kalteng, dan CEO UCI MTB Kristof Bruyneel.
(Deddi)
0 Comments