P. Raya

Jelang Lebaran PDIP Kalteng Salurkan 20 Ribu Paket Sembako

PALANGKA RAYA - Sebagai bentuk ucapan sukur menyambut lebaran, Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan  Provinsi Kalimantan Tengah,  akan menyalurkan 20 ribu paket beras kepada masyarakat tidak mampu. Hal itu di sampaikan saat jumpa pers pada kamis 28 april 2022.

Bertempat di kantor DPD PDI Perjuangan Kalteng Arton S Dohong saat menggelar jumpa pers mengatakan, 20 ribu paket beras yang akan disalurkan ke masyarakat itu  berasal dari Ibu Puan Maharani dan Agustiar Sabran yakni Anggota DPR RI asal Kalteng. Bantuan tersebut nantinya akan disalurkan oleh panitia sesuai dengan kategori yang telah ditentukan.

Arton juga menjelaskan, PDI Perjuangan  membantu masyarakat tidak hanya ketika ada momentum tertentu saja, namun akan terus bergerak ke masyarakat sehingga pihaknya tahu apa saja yang selama ini menjadi keluhan warga, terutama mejelang hari raya idul fitri di tengah masa pandemi seperti sekarang ini.

Di tempat yang sama Agustiar Sabran juga  menuturkan, selain ikut menyumbang pembagian beras untuk masyarakat dirinya juga menggelar beberapa kegiatan seperti penyelenggaraan pasar Ramadhan  di halaman Rumah Betang Hapakat dan lapak yang disediakan tidak dipungut biaya bagi pedagang yang berjualan.

Kemudia di penghujung kegiatan dilaksanakan penyerahan paket beras 20 ribu tersebut secara simbolis oleh Agustiar Sabran ke Ketua DPD PDIP Kalteng Arton S Dohong/ yang nantinya akan dibagikan ke masyarakat di seluruh kabupaten/kota yang ada di provinsi kalimantan tengah.

Sementara Sekretaris PDI Perjuangan Provinsi Kalimantan Tengah Sigit K Yunianto seusai mengikuti kegiatan jumpa pers berpesan, bagi masyarakat yang ingin melakukan mudik lebaran, sebaiknya pempersiapkan diri dengan baik, mengingat pemerintah juga telah menfasilitasi sarana dan prasana  bagi masyarakat yang ingin mudik lebaran.

(Fardoari Reketno)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments