Kapuas

Jelang Ramadan Pemprov Kalteng Gelar Pasar Penyeimbang Di Kapuas

KAPUAS - Menjelang bulan ramadan seribu empat ratus empat puluh empat hijriah, pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah menggelar pasar penyeimbang di Kabupaten Kapuas, tepatnya pada minggu 12 maret 2023.

Kegiatan pasar penyeimbang di Kabupaten Kapuas dilaksanakan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah di Kecamatan Selat dan Kecamatan Kapuas Murung dengan jumlah paket bahan pokok yang disiapkan sebanyak seribu paket. Masing-masing kecamatan mendapatkan lima ratus paket bahan pokok berisikan diantaranya beras, minyak goreng, sarden dan gula .

Di kecamatan selat, kegiatan pasar penyeimbang dilaksanakan di kantor bersama samsat jalan tambun bungai kuala kapuas. Tampak warga datang berondong-bondong untuk mendapat paket bahan pokok murah yang telah disubsidi oleh pemerintah provinsi kalteng.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Kalteng, Riza Rahmadi mengatakan, khusus untuk kecamatan selat pihaknya membagikan sebanyak lima ratus paket bahan pokok dengan sistem tebus murah sebesar lima puluh ribu rupiah, dengan harapan dapat meringankan beban masyarakat dalam menyambut bulan ramadan dan menekan inflasi. 

Sementara itu supri warga Kapuas menyambut baik kegiatan pasar penyeimbang yang dilaksanakan oleh pemerintah provinsi kalteng ini karena menurutnya hal ini dapat membantu masyarakat Kabupaten Kapuas dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. 

(Irfansyah)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments