Kasongan - Unit Pelaksana Teknis atau UPT Kesatuan Pengelolaan Hutan Produksi atau KPHP Katingan Hulu unit 17 dalam menghadapi musim kemarau tahun ini telah membentuk masyarakat peduli api atau MPA.
Kepala UPT KPHP Katingan Hulu unit 17, Kristianto, Selasa, 3 Agustus 2021 mengatakan hingga saat ini pihaknya telah membentuk MPA di enam wilayah.
"Kita melibatkan pihak masyarakat dalam menyambut musim kemarau tahun ini, dan bahkan kami saat ini sudah membentuk MPA di enam wilayah," ujar Kepala UPT KPHP Katingan Hulu unit 17, Kristianto.
Pihaknya, kata Kristianto dalam upaya penanganan karhutla berkoordinasi dan bersinergi dengan aparat satuan tugas lainnya, seperti kepolisian, Koramil, dan pihak Kabupaten Katingan.
Kemudian dari sisi peralatam jika pihaknya mempunyai 1 unit mobil tangki kapaitas 5000 liter, 1 unit pikap kapasitas 500 liter, kendaraan roda dua, juga peralatan alat sport.
Sementara dari sisi peralatam pihaknya mempunyai 1 unit mobil tangki kapaitas 5000 liter, 1 unit pikap kapasotas 500 liter, kendaraan roda dua, juga peralatan alat semprot.
"Disamping mempersiapkan SDM kita juga menyiapkan peralatan yang akan dipergunakan dan dijamim bisa dipakai," imbuhnya.
(Didit)
0 Comments