PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Kalteng, Kuwu Senilawati meminta kepada Pemerintah daerah (Pemda) dapat memastikan distribusi barang atau kebutuhan bahan pokok masyarakat tetap aman dan lancar.
“Meski BBM naik, tapi stok kebutuhan pokok tetap aman dan tidak menimbulkan kelangkaan. Jangan sampai imbas kenaikan harga BBM ini menyebabkan distribusi barang jadi terhambat,” kata Kuwu kepada awak media, Rabu 28 September 2022.
Dirinya mengingatkan, Pemda melalui dinas terkait harus bergerak untuk mengantisipasi hal tersebut. Sehingga kelangkaan tidak terjadi di waktu-waktu mendatang.
Dia juga menuturkan pemantauan dan pengawasan terhadap distributor maupun penyalur perlu dilakukan. “Kami harap ada solusi konkret dari pemerintah terkait hal ini. Sehingga, tidak semakin menyulitkan masyarakat terutama kalangan bawah,” tegasnya.
(Deddi)
0 Comments