PALANGKA RAYA - Komisi Pemilihan Umum Kota Palangka Raya, menggelar Peluncuran Pemilihan Wali Kota, dan Wakil Wali Kota Palangka Raya Tahun 2024, acara yang digelar oleh pihak KPU Kota Palangka ini, mendapat antusias yang cukup tinggi dari masyarakat kota palangka, acara ini hadir sekaligus untuk memeriahkan pesta demokrasi pilkada yang semakin dekat.
Acara ini juga dihadiri oleh Pj Wali Kota Palangka Raya, Pj Sekda Kota, anggota DPRD kota, KPU Provinsi Kalimantan Tengah, serta ketua partai politik yang mewakili. Acara yang berlangsung meriah ini, dilaksanakan pada Jumat, 31 Mei 2024.
Mendekati pesta demokrasi tahun 2024, untuk mensukseskan pilkada, KPU Kota Palangka Raya, menggelar peluncuran pemilihanwli kota, dan wakil wali kota palangka raya tahun 2024.
Acara yang digelar ini mendapat antusias yang cukup tinggi, dari warga kota palangka, ada banyak warga kota Palangka yang antri mendaftarkan diri dalam mengikuti acara ini.
Acara di gelar pada jumat malam, dan dimeriahkan oleh beberapa penari sanggar dan juga artis lokal, acara ini diikuti oleh warga mulai dari muda hingga tua, bahkan tak sedikit juga orang tua yang membawa anak-anaknya dalam mengikuti acara ini.
Pejabat Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, dalam sambutannya berterimakasih kepada KPU Kota Palangka Raya, yang telah melakukan tahapan persiapan, beliau juga berharap saat tahapan pelaksanaan digelar nantinya, kondusi pelaksanaan ini menjadi kondusif, aman, dan terkendali.
Acara ini juga sekaligus meluncurkan, maskot pilkada 2024 yang terpilih, ialah maskot dengan bayang balanga dan bayang pantau.
Ketua KPU Kota Palangka Raya, Joko Anggoro, mengatakan bahwa acara ini menandakan dan memberitahukan, kepada masyarakat, bahwa KPU kota palangka raya telah melaksanakan tahapan pilkada, pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota tahun 2024, acara ini juga sekaligus, mensosialisasikan jingle dan juga maskot pilkada kota palangka raya.
Ia juga berharap, dengan acara ini, masyarakat bisa berpartisipasi aktif dalam mengikuti pilkada, baik pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta pemilihan wali kota dan Wakil Wali Kota.
(Javiere)
0 Comments