Kalteng

Pemenang Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) Kabupaten Murung Raya Berangkat Umroh

PURUK CAHU, - Keberhasilan pemenang Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) ke XI Kabupaten Murung Raya pada Juni 2023 lalu menjadi momen berkah bagi mereka. Pemenang tilawah, baik perempuan maupun laki-laki, mendapatkan hadiah tambahan berupa ibadah umroh yang diberikan oleh Wakil Ketua II DPRD Mura, Rahmanto Muhidin, bersama Anggota DPRD Mura, Heriyus.

Pada tanggal 7 Agustus, kedua pemenang tilawah tersebut diberangkatkan menuju tanah suci Mekkah oleh Rahmanto Muhidin, bersama dengan para jemaah umroh lainnya. Hadiah ibadah umroh ini diberikan sebagai penghargaan kepada juara Qori STQ ke XI Kabupaten Mura, Muhammad Laihim, dan Qoriahnya, Dila Indah, atas prestasi yang mereka raih. Selain itu, hadiah ini juga dimaksudkan sebagai motivasi untuk menumbuhkan bakat qori dan qoriah lainnya di Kabupaten Mura.

Rahmanto Muhidin menyatakan, "Kami bersyukur bahwa salah satu pemenang dari cabang tilawah berangkat menuju tanah suci Mekkah. Sementara pemenang lainnya dijadwalkan akan berangkat pada awal September 2023. Adapun hadiah umrah atas nama Dila Indah digantikan oleh ayahnya, yang dianggap sebagai hal yang wajar."

Pemberian hadiah umrah ini juga merupakan sebagai bentuk apresiasi dalam upaya meningkatkan semangat qori dan qoriah di Kabupaten Mura. Dia berharap bahwa hadiah ini akan mendorong umat Islam di daerah tersebut untuk lebih sering membaca dan mengamalkan isi Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari, sehingga melahirkan mental yang baik tentunya.

Wakil Bupati Murung Raya, Rejikinoor, yang ikut melepas jemaah umrah, mengingatkan mereka untuk selalu menjaga kesehatan, karena melaksanakan ibadah umrah memerlukan kondisi tubuh yang prima. Dia juga menekankan perlunya penyesuaian dengan kondisi cuaca yang berbeda di Mekkah. "Teruslah menjaga kesehatan agar ibadah yang dilaksanakan di sana dapat berjalan dengan lancar, selamat pergi dan selamat pulang kembali ketanah air," pesannya.

(Ady Natha)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments