P. Raya

Pemerintah dan DPRD Palangka Raya Sepakati Perubahan APBD 2024

PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota dan DPRD Kota Palangka Raya resmi menyepakati perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2024. Kesepakatan ini dicapai dalam Rapat Paripurna ke-5 masa persidangan I tahun sidang 2024/2025 DPRD Kota Palangka Raya, dengan agenda laporan hasil pembahasan terkait Nota Keuangan Rancangan Perubahan APBD 2024.

Penjabat (Pj) Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, menyatakan meskipun sudah ada penandatanganan kesepakatan, proses selanjutnya adalah evaluasi di tingkat provinsi.

“Walaupun sudah dilakukan penandatanganan nota kesepakatan antara dua lembaga, namun masih ada tahap berikutnya yaitu dievaluasi ke provinsi. Setelah itu baru bisa dilaksanakan,” ungkap Hera.

Hera berharap proses evaluasi berjalan cepat, mengingat sisa waktu anggaran yang hanya tiga bulan. Ia menegaskan pentingnya percepatan pelaksanaan anggaran, terutama untuk kegiatan strategis dan proyek fisik yang harus diselesaikan sebelum akhir tahun.

Terkait alokasi anggaran, Hera menekankan bahwa fokus perubahan APBD ini adalah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. “Nanti dalam perkembangannya kita lihat apakah ada tambahan pendapatan. Semuanya akan dialokasikan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat,” tutupnya.

(Deddi)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments