KUALA PEMBUANG - Kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan meminta kepada Perusahaan Besar Swasta (PBS) perkebunan kelapa sawit agar bisa membuka kembali komunikasi dengan pemerintah daerah terkait realisasi plasma.
Ketua DPRD seruyan Zuli Eko Prasetyo menyampaikan hal tersebut guna mengingaktakan pihak PBS yang dinilai masih belum koperatif dalam hal kewajibanya kepada masyarakat.
“Karena sebelumnya sempat ada aksi dari masyarakat yang menuntut agar PBS bersangkutan bisa merealisasikan kewajiban plasma 20 persen yang telah dijanjikan ,” katanya Kamis 29/9/2022.
Menurutnya, plasma itu sendiri merupakan bagian yang sudah selayaknya didapatkan oleh masyarakat untuk mendukung peningkatan kesejahteraan mereka. Oleh arena itu pihaknya sangat berharap agar pihak PBS bisa memberikan hak yang menjadi tuntutan masarakat terkait Plasma tersebut.
“Dengan mempertimbangkan hal tersebut, saya minta pihak perusahaan coba berkomunikasi kembali dengan pemerintah daerah terkati hal ini. Saya berharap PBS bisa merealisasi plasma tersebut, agar masyarakat bisa mendapatkan haknya dan pihak PBS bisa melaksanakan kegiatanya dengan lancar” pungkasnya.
(Giya)
0 Comments