P. Raya

Polresta Palangka Raya Amankan Pertandingan Kalteng Putra VS Persipal

Polresta Palangka Raya  - Kepolisian Resor Kota Palangka Raya, Polda Kalimantan Tengah melaksanakan pengamanan (Pam) pertandingan sepak bola Liga 2 antara Kalimantan tengah Putra FC VS Babel United Persipal di Stadion Tuah Pahoe, Jalan Tjilik Riwut Km 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Minggu (18 September 2022) malam.

Puluhan orang personel gabungan Polresta Palangka Raya dan Polsek Pahandut pun dikerahkan guna melaksanakan pengamanan yang dikomandoi Kabag Ops, Erwin T. H. Situmorang.

“Sebanyak 54 personel dikerahkan untuk melaksanakan pengamanan pertandingan ini, mulai dari awal hingga berakhirnya nanti, “ ungkap Kabag Ops selalu koordinator pengamanan.

Ia menjelaskan, pengamanan yang dilakukan pada beberapa area Stadion Tuah Pahoe, mulai dari seluruh pintu keluar dan masuk hingga lapangan pertandingan.

“Selain itu juga dilakukan tugas lainnya seperti walkat wasit dan hakim garis, pengamanan walrolakir, pengamanan tertutup, unsur pendukung dan waspers, “ jelasnya.

Para personel yang melaksanakan pengamanan dibekali dengan peralatan dan perlengkapan perorangan, khususnya pada area lapangan pertandingan.

“Seluruh personel diwajibkan untuk menggunakan rompi pelindung tubuh, serta bagi yang bertugas pengamanan area lapangan dibekali dengan peralatan dalmas,” terang Kompol Erwin.

Ia pun menegaskan, bahwa Polresta Palangka Raya bersama jajaran akan berjuang semaksimal mungkin untuk menjaga kondisi keamanan dan ketertiban selama berjalannya pertandingan.

" Pengamanan ini akan kami laksanakan dengan sebaik mungkin demi kelancaran berlangsungnya pertandingan sepak bola dan semoga dapat berlangsung dengan aman dan kondusif," tegasnya.

Pengamanan dimulai pada pukul 18.30 WIB, yang merupakan kick off dari pertandingan sepak bola liga dua antara Kalteng Putra FC melawan Babel United Persipal.

(Era Suherti)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments