PALANGKA RAYA - Di tengah suasana bulan Ramadan yang penuh berkah Ruselita, mengajak seluruh masyarakat Palangka Raya untuk berbagi kebahagiaan. Kegiatan berbagi ini diharapkan dapat membawa kehangatan bagi mereka yang menjalankan ibadah puasa, baik saat sahur maupun berbuka. Ruselita menekankan pentingnya kebersamaan dan solidaritas di antara warga Palangka Raya, terutama dalam membantu mereka yang membutuhkan.
"Bulan Ramadan adalah waktu yang tepat untuk saling berbagi dan membantu sesama, Kami ingin semua lapisan masyarakat dapat merasakan kebahagiaan yang sama di bulan yang suci ini." Katanya.
Lanjutnya, apabila tidak berbagi dalam jumlah yang besar, setidaknya masyarakat bisa berbagi satu sama lain dengan tetangganya, baik itu berbagi makanan untuk sahur maupun untuk buka puasa.
Legislator asal Partai Persatuan Indonesia (Perindo) ini berharap bahwa kegiatan berbagi ini dapat menjadi tradisi tahunan yang terus berkembang dan memberikan dampak positif bagi masyarakat Palangka Raya.
(Deddi)
0 Comments