Seruyan

Setelah Rampung Digelarnya Rapat Paripurna kedua DPRD Barito Selatan dipastikan segera Siapkan Pembentukan Fraksi Pendukung Dewan

BUNTOK - Setelah diselesaikannya rapat paripurna kedua dalam masa persidangan pertama. Oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Barito Selatan, Kalimantan Tengah, Rapat ini bertujuan untuk persiapan pembentukan fraksi-fraksi pendukung dewan serta memperkenalkan anggota dewan yang baru dilantik pada 14 Agustus 2024. Ketua sementara DPRD Barito Selatan, HM Farid Yusran, mengungkapkan bahwa perkenalan antaranggota baru ini penting sebagai langkah awal dalam membangun koordinasi di antara mereka.

Dalam rapat tersebut, persiapan pembentukan fraksi menjadi agenda utama. Pembentukan fraksi dianggap sangat penting, karena fraksi nantinya akan menjadi dasar pelaksanaan berbagai kegiatan dewan. Farid menegaskan bahwa fraksi berperan besar dalam penyusunan tata tertib dewan dan pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD). Setiap anggota dewan sudah mulai berkoordinasi untuk menentukan fraksi mana yang akan mereka ikuti, baik fraksi murni maupun fraksi gabungan.

Saat ini, DPRD Barito Selatan memiliki tiga fraksi murni, yaitu Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), dan Fraksi Nasional Demokrat (Nasdem). Bagi partai yang belum memiliki cukup anggota untuk membentuk fraksi sendiri, mereka akan bergabung dengan fraksi gabungan atau fraksi murni yang sudah ada. Proses ini diharapkan dapat selesai dalam waktu satu minggu, namun jika belum rampung, waktu pembentukan fraksi akan diperpanjang.

Farid menambahkan bahwa setelah fraksi terbentuk, DPRD akan mulai menyusun AKD seperti komisi-komisi dan badan lainnya. Pembentukan AKD akan dilakukan setelah unsur pimpinan dewan definitif terbentuk. Unsur pimpinan ini akan memainkan peran penting dalam menentukan arah dan kebijakan yang akan dijalankan oleh dewan dalam masa jabatannya.

Pembentukan badan lainnya seperti Badan Anggaran, Badan Musyawarah, Badan Kehormatan Dewan, dan Badan Pembentukan Peraturan Daerah juga akan mengikuti setelah tata tertib dewan ditetapkan. Semua proses ini merupakan bagian penting dari pembentukan struktur DPRD Barito Selatan yang efektif dan solid untuk periode mendatang.

 

(Ary Mampas)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments