Nasional

Surga Gerabah Di Desa Wisata Kasongan Bantul Jogjakarta

BANTUL - Desa kasongan hingga kini masih terus setia menghasilkan karya kerajinan tangan. Gerabah berbagai motiv serta kreasi menghiasi hampir semua toko gerabah yang ada di kawasan ini, bahkan ditempat ini juga dijadikan sanggar atau workshop kerajinan gerabah.

Tampak gerabah yang dijual beragam model, seperti aneka perlengkapan rumah tangga, kendi, kuali, patung sapi, harimau, tokoh semar, tokoh perwayangan, patung anak, patung wanita,  aneka celengan,hiasan taman,dan masih banyak lagi. Bahkan ditempat ini pembeli bisa memesan bentuk,  motiv dan ukuran .

Seperti penuturan penjual sekaligus pengrajin gerabah, Ibu Giri. Mereka menekuni pembuatan gerabah ini sejak kecil secara turun temurun. Belajar membuat berbagai kerajinan pun diwariskan dari orang tua berpuluh tahun silam.

Untuk pembeli sendiri tidak hanya datang dari wisatawan atau warga local saja tetapi dari luar daerah pun berburu gerabah ke desa mereka , karena kualitas bahan dan pembuatan yang tergolong bagus dan berkualitas. Untuk harga tergantung bentuk dan model serta tingkat kerumitan yang dibuat. Kisaran harga yang ditawarkan mulai dari harga 5000 rupiah hingga ratusan ribu. Untuk penjualan secara online Ibu Giri menyerahkan pada anak anaknya yang lebih paham dan melek digital.

Untuk bahan dasar, tanah liat sendiri diperoleh dari daerah setempat dan  masih melimpah dengan kualitas tanah liat yang bagus, cocok untuk membuat kerajinan gerabah.

Terkait dengan keberadaan Desa Gerabah ini, ada yang menarik dan diyakini masyarakat setempat, akan asal-muasal desa ini. Menurut cerita, kasongan berawal dari kematian seekor kuda milik seorang perwira polisi belanda, di persawahan milik warga. Karena takut akan dampak hukuman yang diterima, warga desa setempat pun melepaskan hak milik tanah mereka. Lahan sawah tak bertuan inipun  akhirnya ditempati oleh warga desa lain, yang datang untuk memanfaatkan kekayaan tanah liat di sana.

(Olivia Teja)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments