P. Raya

Susi Idawati : Pelaku Usaha Harus Mampu Melakukan Difersifikasi Produk Usahanya

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua I Komisi B DPRD Palangka Raya, Susi Idawati meminta pelaku usaha, khususnya di sektor makanan dan minuman dengan mengedepankan protokol kesehatan agar tetap menjaga eksistensi produknya, agar mampu mendukung geliat perekonomian di Kota Palangka Raya, Susi menambahkan, bahwa hasil produksi sector makanan dapat memenuhi kebutuhan pangan masyarakat. Terlebih dimasa pandemi ini, masyarakat lebih banyak menghabiskan waktu di rumah dan lebih banyak melakukan pemesanan melalui online. Hal itu disampaikan Susi, Sabtu 16 Januari 2021. Ditambahkannya pula, “Eksisnya produksi dari pelaku usaha harus dibarengi harga produksi yang terjangkau, seiring permintaan yang masih stabil dan bahkan cenderung meningkat,” ujar legislator NasDem itu. Oleh karena itu, pinta Susi, para pelaku usaha harus terus berinovasi melakukan penganeka-ragaman suatu produk untuk dapat menjadi komoditi yang digemari masyarakat.

 

(HUMBET)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments