P. Raya

Tahun 2021 Komisi IV DPRD Kalteng Akan Memprioritaskan Pembenahan Infrastruktur.

PALANGKA RAYA  - Komisi Empat ( IV ) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, Akan memprioritaskan Pembenahan dan perbaikan infrastruktur, di sejumlah daerah, baik yang melalui program multiyears ataupun tidak. Hal tersebut, Diungkapkan langsung, Oleh Anggota Komisi IV DPRD Kalteng,  membidangi,  pembangunan dan infrastruktur  Haji Purman Jaya  saat berbincang di sela waktu luangnya.  Politisi partai kebangkitan bangsa ini menyebutkan dengan adanya infrastruktur yang baik, tentu akan membawa dampak yang besar, terhadap kehidupan masyarakat seperti, kelancaran akses perekonomian masyarakat.  Menurut Wakil Rakyat,  asal daerah pemilihan lima Kalteng  meliputi  kabupaten Barito Utara, Barito Selatan, Murung Raya  Dan Kabupaten Barito Timur  Infrastruktur juga merupakan, tulang punggung ekonomi masyarakat, oleh sebab itu jika infrastruktur di Kalimantan Tengah lebih bagus tentu akan berdampak positif salah satunya adalah perputaran roda perekonomian masyarakat,  bisa lebih meningkat dan  dapat berjalan dengan lancer, serta dapat mempermudah masyarakat dalam melakukan aktivitas sehari hari. Selain itu,  masyarakat juga akan lebih mudah  menjangkau  fasilitas kesehatan ataupun pendidikan  bahkan  dengan infrastruktur yang bagus,  juga dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat itu sendiri.

 

(Muhamad Nur)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments