P. Raya

UNKRIP Adakan Vaksinasi Merdeka Tahap Ke-2

PALANGKA RAYA – Guna wujudkan Provinsi Kalimatan Tengah zona hijau di Kalimantan Tengah, Vaksinator Rumah Sakit Bhayangkara Tk III Palangka Raya, Polda Kalteng terus menggelar vaksinasi yang bertajuk Serbuan Batalyon Vaksinator Polda Kalteng bertempat di Universitas Kristen Palangka Raya Jalan J.P. Jandan No. 1, R.T.A. Milono Km. 8,5 Kota Palangka Raya, Senin 25 Oktober 2021 pagi kemaren.

Dalam pelaksaan tersebut Rumkit Bhayangkara Palangka Raya melibatkan 50 orang petugas kesehatan yang tergabung dalam Batalyon Vaksinator Polda Kalteng. Kepala Rumah Sakit (Karumkit) Bhayangkara Tk III Palangka Raya Kompol dr. Anton Sudarto melalui Ketua Koordinator Vaksinasi Penda Tk. I Istiyadah, Amd.Kep. menjelaskan dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut bahwa pihaknya menargetkan sebanyak 1000 masyarakat yang akan menerima vaksin baik dari kalangan mahasiwa maupun masyarakat umum.

“Pelaksanaan vaksinasi kali ini, selain sebagai target percepatan vaksinasi Covid-19 guna wujudkan zona hijau di Kalimantan Tengah dan juga dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda Ke-93 Tahun 2021,” jelasnya.

Di tempat yang sama, Koordinator daerah BEM NUSANTARA Aleksius Ceca Mengucapkan Terima kasih kepada pengurus Pusat BEM NUSANTARA,yang telah peduli dengan masyarakat KalTeng serta tak lupa,kegiatan ini sukses dan lancar karena peran pihak kepolisian.

“saya  memberi apresiasi setinggi-tingginya  kepada Kapolri,Kapolda Kalteng dan nakes yang telah bekerja keras dalam proses percepatan vaksinasi yang dilaksanakan di Universitas kristen Palangka Raya. koowil kalteng Forum BEM SE-KALIMANTAN inipun berharap  semoga dengan percepatan vaksinasi ini dapat memutuskan rantai covid 19 dikalteng dan indonesia umumnya”. Kata Mahasiswa nomor satu di UNKRIP ini.

(Deddi)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments