PALANGKA RAYA -Adanya himbauan kepada seluruh generasi muda agar menjauhi aktivitas yang dapat merugikan diri sendiri, terutama yang dapat merusak masa depan. Menurutnya, generasi muda memiliki peran penting sebagai harapan untuk meneruskan pembangunan dan roda pemerintahan ke depan. Hal tersebut diungkapkan oleh Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya, Wahid Yusuf.
Pada hari Selasa 14/11/2023, Ia mengatakan pada awak media, "Hindarilah hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri, isi kegiatan dengan yang membawa manfaat besar untuk masa depan dan mendatangkan prestasi cemerlang," ujarnya tegas.
Wahid menekankan pentingnya mengisi waktu luang dengan mengasah kreativitas individual, yang dapat membawa manfaat seperti pemahaman diri sendiri dan kemampuan untuk menanggapi situasi dengan stabil. Beliau menyarankan agar generasi muda tidak menyia-nyiakan pengorbanan para pejuang Indonesia dengan bergerak ke arah yang tidak bermanfaat.
Selain itu, Wahid memberikan pesan agar generasi muda lebih aktif dan memanfaatkan potensi yang dimiliki. Dengan demikian, generasi muda sebagai penerus bangsa dapat memiliki jiwa yang bijaksana, menjadi penentu kebijakan yang dipercayai untuk masa depan.
(Deddi)
0 Comments