P. Raya

Wakil Ketua Komisi B DPRD Palangka Raya Mendorong Waspada Terhadap Potensi Kebakaran Akibat Cuaca Panas

Palangka Raya - Rusdiansyah, selaku Wakil Ketua Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, mengingatkan warga setempat untuk tetap waspada saat beraktivitas dengan api, terutama mengingat cuaca panas yang terus melanda kota selama sepekan terakhir.

Bertempat di Kota Palangka Raya, Ia mengatakan, "Dilarang sembarangan membuang puntung rokok yang masih menyala, karena hal itu bisa berbahaya dan menyebabkan kebakaran hutan dan lahan (karhutla), serta masalah lainnya," ujarnya.

Politisi Palangka Raya tersebut juga mengingatkan masyarakat untuk segera melaporkan jika menemukan titik api di wilayah mereka kepada pihak yang berwenang, seperti bhabinkamtibmas, relawan Barisan Pemadam Kebakaran (BPK), atau lembaga lainnya.

Ia menekankan pentingnya Pemerintah Kota melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Palangka Raya untuk terus melakukan sosialisasi dalam menghadapi potensi karhutla, terutama menjelang musim kemarau tahun ini tentunya.

Fairid Naparin sebagai Wali Kota Palangka Raya, telah mengeluarkan imbauan terkait paparan sinar ultraviolet dalam kategori ekstrem yang melanda Kota Palangka Raya. Ia mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai cuaca panas ekstrem, mengingat kota ini mencatat suhu tertinggi se-Indonesia, mencapai 35,6 °C. Yang tentunya akan berdampak berbahaya bagi kesehatan kulit

Ia juga menambahkan "Saat ini telah dibentuk kelurahan tangguh di Kota Palangka Raya untuk mengantisipasi ancaman karhutla di masing-masing wilayah mereka ," tutupnya.

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments