KUALA PEMBUANG - Jajaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruya sampaikan permintaan masyarakat Desa Baung, kecamatan Seruyan Hilir, kepada pemerintah daerah terkait pengadaan bibit ikan.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Bejo Riyanto mengatakan, usulan tersebut disampaikan saat pihaknya mengadakan Reses Daerah Pemilihan (Dapil) I yang meliputi Kecamatan Seruyan Hilir dan Seruyan Hilir Timur, tepatnya di desa Baung, untuk menjaring usulan masyarakat setempat.
“saat pelaksanaan reses di desa Baung, warga menyampaikan agar usulan yang telah mereka sampaikan tahun lalu terkait kebutuhan bibit ikan bisa segera di realisasikan,” katanya Senin 7/11/2022.
Menurutnya, terkait usulan tersebut pihaknya akan terus mendorong pemerintah agar bisa segera merealisasikanya, sebab hal tersebut merupakan usulan yang realistis, mengingat secara geografis wilayah desa Baung dekat dengan wilayah perairan dan sebagian besar masyarakatnya berprofesi sebagi nelanyan.
“kami berharap dengan adanya bantuan bibit ikan tersebut bisa membantu masyarakat desa Baung karena kondisi alamnya mendukung bagi pengembangan perikan. Sudah sewajarnya usulan tersebut bisa segera direalisasikan,” pungkasnya.
(Giya)
0 Comments