P. Pisau

Balai Rehabilitasi Napza Adhyaksa Pulang Pisau Diresmikan

PULANG PISAU - Bertempat di halaman Dinas Kesehatan pada Rabu, 13/09/2023, Bupati Pulang Pisau, Pudjirustaty Narang, hadir dalam peresmian Balai Rehabilitasi Napza Adhyaksa Pulang Pisau yang diresmikan oleh Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah.

Menurutnya kehadiran balai rehabilitasi ini adalah hasil dari kerjasama antara Pemerintah dan Kejaksaan Negeri, sebagai langkah nyata dalam menghadapi bahaya penyalahgunaan narkotika di wilayah Pulang Pisau khususnya.

"Kehadiran balai ini menandakan komitmen kita dalam upaya penanganan kasus narkotika dan zat adiktif dengan menyediakan fasilitas yang memadai," ungkap Bupati.

Selain menjadi sarana penanganan narkoba, balai rehabilitasi ini juga akan digunakan untuk pelatihan tenaga medis dalam menangani pasien pecandu narkotika secara tepat dan terpadu.

"Beberapa tenaga medis telah menerima pelatihan khusus untuk menangani pasien narkotika, dan balai ini akan berperan dalam mengoptimalkan peran mereka di bidang rehabilitasi khusunya ," tambahnya.

Bupati juga mengajak seluruh masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap lingkungan sekitar dan orang-orang terdekat untuk mencegah penyalahgunaan narkotika dan zat adiktif yangtentunya sangat merugikan bagi pemakainya.

Peresmian Balai Rehabilitasi Napza Adhyaksa Pulang Pisau ini merupakan langkah penting dalam upaya bersama melawan permasalahan narkotika dan zat adiktif serta memastikan para pecandu mendapatkan perawatan yang sesuai dan dukungan yang mereka butuhkan.

(Marselinus)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments