P. Raya

Cangkir Pustaka mewujudkan sumber daya manusia yang cerdas

PALANGKA RAYA - pada acara pemecahan kendi kebodohan sebagai simbol di launchingnya Inovasi Literasi Cangkir Pustaka di Palangka Raya, kegiatan itu dilaksanakan di Halaman Kantor Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Kalimantan Tengah, Rabu (16/6/21) lalu.

Hibah buku ini merupakan bagian dari program Inovasi literasi yang dilaksanakan oleh Cangkir Pustaka. Buku yang dihibahkan seperti buku agama, novel dan lainnya. Pada kesempatan itu, Plt Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kalteng Luqman Al Hakim menyampaikan, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan literasi di Kalimantan Tengah, terutama dalam upaya untuk meningkatkan budaya gemar membaca bagi masyarakat.

"Kita berharap, dengan adanya Inovasi Literasi berupa bazaar yang menyediakan buku murah, terjangkau, dan juga berkualitas, memberikan motivasi bagi masyarakat, untuk meningkatkan minat baca sekaligus juga meningkatkan budaya baca bagi masyarakat Kalimantan Tengah," ucapnya.

Selain itu juga sebagai bagian dari upaya menjadikan Kalimantan Tengah yang maju, sehingga dengan adanya kegiatan ini menciptakan sumber daya manusia yang unggul dan juga bisa mencapai misi Gubernur Kalteng Sugianto Sabran,satu diantaranya untuk mewujudkan sumber daya manusia yang cerdas. Selain itu kegiatan-kegiatan lain yang didukung juga oleh pustaka, sebagai upaya transformasi pelayanan perpustakaan yang berbasis inklusi sosial, dan kegiatan yang akan dilaksanakan tersebut, diharapkan juga dapat meningkatkan minat baca dari anak-anak hingga usia dewasa.

 

(Deddi)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments