P. Pisau

Dukung Program Food Estate diPulpis, Pembangunan Jalan Menuju Feri Palambahan Dilanjutkan Kembali

PULANG PISAU - Dalam rangka mendukung program food estate di Kabupaten Pulang Pisau, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (Dinas PUPR) mengumumkan perkembangan pembangunan jalan pada tahun 2023. Fokus utama pembangunan adalah akses jalan ke pelabuhan feri Palambahen di Kecamatan Pandih Batu. Sekretaris Dinas PUPR, Ferdinand Yacobvella, menjelaskan bahwa pada tahun ini, mereka akan melanjutkan penanganan jalan penghubung ke pelabuhan feri Palambahen.

Saat ini, sekitar 1 kilometer dari total panjang jalan 4 kilometer telah selesai dibangun. Untuk melengkapi bagian yang masih kurang, dana sekitar Rp 6 miliar telah dialokasikan. Tujuan utamanya adalah memastikan akses ini dapat memberikan manfaat optimal kepada masyarakat.

Selain proyek tersebut dalam tahun 2023, rencananya akan dilanjutkan pembangunan jalan Pangkoh. Penyempurnaan jalur ini meliputi sejumlah sektor, termasuk semenisasi dan penggunaan Basecourse. Tujuan di balik usaha ini adalah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi khususnya dalam lingkup program food estate.

Pernyataan Sekretaris Dinas PUPR ini disampaikan saat kegiatan Safari Jurnalistik di Kecamatan Maliku dan Pandih Batu. Keterlibatan media dalam memberitakan progres pembangunan ini merupakan langkah penting dalam menyebarkan informasi kepada masyarakat.

Upaya Dinas PUPR Kabupaten Pulang Pisau dalam mengembangkan infrastruktur jalan merupakan langkah strategis dalam mendukung perkembangan wilayah dan program pangan nasional di masa mendatang.

(Marselinus)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments