Kapuas

Fraksi DPRD Kapuas Sampaikan Pandangan Umum Terkait RAPBD 2024

KAPUAS - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah mengelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian pandangan umum fraksi-fraksi pendukung dewan atas rancangan peraturan daerah tentang anggaran pendapatan dan belanja daerah kabupaten kapuas tahun anggaran 2024 pada, Selasa 28 Nopember 2023. 

Rapat paripurna ke sebelas masa persidangan satu tahun sidang 2023-2024 dengan agenda penyampaian pandangan umum fraksi-fraksi pendukung dewan atas rancangan peraturan daerah tentang Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah Kabupaten Kapuas tahun anggaran 2024 ini dipimpin Wakil Ketua Dua DPRD Kapuas, Evan Rahman Saputra dan dihadiri Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi.

Pandangan umum fraksi PDI Perjuangan disampai oleh juru bicaranya Agustinus Gerung. Fraksi Golkar disampaikan oleh free buben. Fraksi nasdem disampaikan oleh Kunanto. Fraksi PPP disampaikan oleh juru bicaranya Noni Ermirawati.

Kemudian fraksi gerindra disampaikan oleh juru bicaranya hairiyah. Fraksi nurani bintang demokrat disampaikan oleh kenedi dan fraksi keadilan amanat bangsa disampaikan oleh juru bicaranya indah ayu lestari. 

Dalam pandangan umumnya masing-masing fraksi berkesimpulan dapat menerima dan menyetujui rancangan perda APBD kapuas tahun anggaran 2024 untuk dibahas pada tahapan selanjutnya.

Rancangan perda APBD Kapuas tahun anggaran 2024 sebelumnya diserahkan oleh Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi dalam rapat paripurna ke sepuluh masa persidangan satu tahun sidang 2023-2024 DPRD Kabupaten Kapuas.

(Irfansyah)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments