Kalteng

Luar Biasa, Seruyan Terbaik SAKIP dan Reformasi RB Se-Kalteng

FOTO: GIYA/HUMA BETANG

Bupati Seruyan Yulhaidir

KUALA PEMBUANG - Berdasarkan  hasil evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah  (SAKIP) dan Pelaksanaan Reformasi Birokrasi (RB) Tahun 2021, Kabupaten Seruyan meraih peringkat terbaik se-Kalimantan Tengah (Kalteng). 

Bupati Seruyan Yulhaidir menyampaikan langsung perihal prestasi tersebut  pada Selasa (06/04/2022). 

Dalam penilaian yang dilakukan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Kabupaten Seruyan meraih predikat B untuk Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah  (SAKIP) dan predikat B dalam Pelaksanaan Reformasi Birokrasi (RB). 

"Dengan pencapaian  tersebut diharapkan semua instansi bisa mempertahankan dan diharapkan bisa lebih baik lagi untuk kedepannya," harap Yulhaidir. 

Bupati Seruyan juga  mengatakan, dengan capaian ini diharapkan  seluruh perangkat daerah  di lingkungan Pemkab Seruyan, terus meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, agar predikat yang diperoleh bukan saja hanya penghargaan tapi dibuktikan dengan adanya pelayanan yang memuaskan kepada masarakat.

"Apa yang diraih saat  ini,  harus menjadi  penyemangat untuk terus memberikan kinerja yang lebih baik, pelayanan cepat, tepat dan prosedur menuju masyarakat Seruyan Sehat, Aman dan Sejahtera, karena penghargaan ini merupakan bukti nyata kinerja kita bersama sehingga harus kita pertahankan dan kalau bisa lebih kita tingkatkan lagi, “ ujarnya.

Bahkan ia meminta, agar pelayanan prima yang  cepat, tepat dan prosedur harus betul-betul dilaksanakan, jadikan moto tersebut nyata bukan hanya ucapan saja tapi terbukti dari hasil kinerja yang ditunjukkan, yakni dengan memberikan pelayanan yang memuaskan pada masyarakat.

“Bagi masyarakat yang merasa kurang mendapat pelayanan baik, dari pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Seruyan, silahkan menghubungi nomor pribadi saya  melalui WhatsApp (WA) atau  SMS di nomor 082358589633, ini merupakan nomor peibadi saya, sehingga apa yang menjadi kendala di dalam lingkungan pemerintahan kabupaten seruyan bisa segera di ambil keputusan agar semuanya terlayani dengan baik,” pungkasnya.

(Giya/Altius) 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments