Kalteng

Pemuda Di Kobar Gelar Turnamen Mobile Legends

PANGKALAN BUN - Bertempat di halaman kedai roskop coffe, dan bekerja sama dengan, pemuda karang taruna bina bersama, Desa Sungai Kapitan, Kecamatan Kumai Kabupaten Kotawaringin Barat, menggelar turnamen off line, mobile legends untuk yang pertama kalinya.diikuti sebanyak 24 club dari Kabupaten Lamandau, dan Kabupaten Kotawaringin Barat.

Bermain game mobile legends belakangan ini, menjadi salah satu faktor makin, banyaknya  judul game mobile terbaru, yang bermunculan dan menjadi favorit, dikalangan gamer Indonesia.

Tidak diragukan lagi untuk mendukung, perekonomian pasar game mobile legend atau olahraga electronic di indonesia, khususnya di Kotawaringin Barat patut diperhitungkan.

Menurut salah satu panitia, turnamen offline mobile legends pertama, Zainul Azim, mengatakan kegiatan ini digelar, merupakan ajang silaturahmi, yang digelar selama 6 hari mulai tanggal, 21 sampai 26 februari 2022 kemarin, dan diikuti sebanyak 24 club dari, kabupaten kotawaringin barat, dan kabupaten lamandau. Dalam permainannya setiap,klub masing-masing berjumlah 5 orang pemain.

Event ini diharapkan terus berkembang, dan mendapatkan bibit baru, sehingga nantinya, kotawaringin barat mempunyai perwakilan, untuk event  yang lebih bergengsi. Salah satunya bermain di kancah nasional. Pasalnya permainan mobile legends sekarang ini, sudah dipertandingkan pada, pekan olahraga nasional. Selain itu event tersebut digelar, bertujuan untuk mengarahkan pada kegiatan yang positif. Bagi peserta terbaik mendapatkan uang pembinaan, tropi dan piagam penghargaan.

 

(Rudi Bintoro)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments