P. Pisau

Peresmian Jalan Jaksa Agung R Soeprapto oleh Pemkab Pulang Pisau

Pulang Pisau - Peresmian jalan Jaksa Agung R Soeprapto yang terletak di kawasan Food Estate Pulang Pisau telah dilkakukan baru baru ini.

Diwakili Pelaksana Tugas Asisten III Bidang Administrasi Umum Sekretariat Daerah (Setda) Eknamensi Tawun mengungkapkan, setelah dilakukan berbagai proses untuk penetapan nama jalan yang ada di Desa Tahai Jaya Kecamatan Maliku kabupaten setempat  pada akhirnya dirubah dengan nama baru menjadi Jalan Jaksa Agung R Soeprapto.

Ungkapnya "Sesuai dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Pulang Pisau. Pemilihan nama sebut  karena sosok beliau memiliki integritas yang bisa memegang teguh prinsip-prinsip kebenaran, keadilan, profesional, jujur, dan memiliki sifat kesederhaan didalam kehidupannya," ucapnya.

Selain itu juga didasari karena tokoh tersebut pernah menjadi salah satu Jaksa Agung Republik Indonesia (RI)," ucapnya lanjut.

Karenanya menurutnya itulah yang menjadi pertimbangan utama kenapa nama itu yang dipilih, Menurutnya, sikap yang ada di jiwanya patut dijadikan panutan masyarakat dikarenakan sikap seperti itulah yang dibutuhkan untuk dijadikan landasan motivasi bagi bangsa kita.

Ujarnya, Jaksa Agung R Soeprapto ini berada satu ruas jalan yang bermuara di pertigaan dari Trans Kalimantan yang ada pada Kecamatan Basarang Kabupaten Kapuas. Terhubung pula dengan Kabupaten Pulang Pisau sampai kepertigaan Desa Tahai Jaya.Peresmian jalan dikawasan Food estate itu juga dihadiri Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Pulang Pisau Priyambudi dan jajaran OPD dilingkungan setempat.

(Era Suherti)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments