Katingan

Peringatan HUT RI, DPRD Katingan Harap Terjadinya Pemerataan Pembangunan.

KATINGAN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan mengakui, pembangunan terus menunjukkan kemajuan, namun pemerataan, dapat dilakukan secara merata hingga tingkat kecamatan. Dikatakan Marwan Susanto, peringatan HUT RI ke-77 di Indonesia, pembangunan terus dirasakan bangsa Indonesia, bahkan menunjukkan kemajuan yang cukup baik.

Khususnya di Kabupaten Katingan, menurut Orang nomor satu di DPRD Katingan, pembangunan di Katingan juga mengalami peningkatan, namun pemerataan hingga tingkat kecamatan, perlu dilakukan pemerintah daerah.

“Khususnya di Kabupaten Katingan, terutama soal infrastruktur diharapkan dapat dilakukan secara merata hingga tingkat kecamatan,” Ungkap Marwan Susanto, usai upacara HUT RI ke 77 di halaman kantor Bupati Katingan, Rabu (17/8/2022).

Sebagai Wakil Rakyat, diakui Marwan, DRPD Katingan selalu bersinergi dengan pemerintah daerah guna memajukan Kabupaten Katingan sesuai dengan visi misi pemerintahan yang ada.

“Khusus Kabupaten Katingan, kita juga baru merayakan HUT yang ke 20,  makanya kita tetap dorong pemerintah daerah, untuk tetap melaksanakan pembangunan secara merata hingga tingkat kecamatan,” Ujarnya. 

Lebih lanjut, Marwan yang merupakan salah satu kader terbaik Partai besutan Megawati Soekarnoputri, berharap seluruh elemen masyarakat tetap menjaga persatuan dan kesatuan demi mempertahankan kemerdekaan yang baru saja di rayakan.

“Salah satu cara kita menghargai dan menghormati perjuangan para pahlawan yaitu dengan menjaga persatuan dan kesatuan dalam rangka mengisi pembangunan yang ada,” Tandasnya. 


(Nofriyanto)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments