Kapuas

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi Tinjau Wilayah Banjir

KAPUAS - Penjabat Bupati Kapuas, Kalimantan Tengah Erlin Hardi didampingi sejumlah kepala organisasi perangkat daerah, belum lama ini meninjau langsung ke lokasi banjir, sekaligus memberikan bantuan untuk masyarakat yang terdampak akibat bencana banjir di daerah setempat. Salah satu desa yang terdampak bencana banjir yang dikunjungi oleh Penjabat Bupati Kapuas, Erlin Hardi adalah Desa Tumbang Randang, Kecamatan Timpah. 

Menurut erlin hardi, ketinggian air banjir yang terjadi di Desa Tumbang Randang ada yang hampir selutut, namun belum sampai merendam beberapa rumah warga. Sedangkan untuk sekolah yang terdampak sementara diliburkan. 

Erlin juga menyatakan bahwa dirinya juga telah meminta Dinas Kesehatan untuk mendirikan posko-posko kesehatan di setiap lokasi banjir dan sampai kemarin belum ada laporan warga yang mengalami sakit.

Terkait banjir yang terjadi di enam kecamatan dan dua puluh delapan desa, pemerintah kabupaten kapuas juga telah mengirimkam bantuan logistik baik melalui jalur darat juga melalui jalur sungai.

Sementara itu kepala pelaksana BPBD Kabupaten Kapuas, Panahatan Sinaga mengimbau masyarakat untuk selalu waspada karena kondisi cuaca pada bulan januari ini masih sangat ekstrim dengan curah hujan yang tinggi.

 

(Irfansyah)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments