KAPUAS - Komisi dua DPRD Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah menggelar rapat dengar pendapat atau RDP dengan jajaran pemkab kapuas dan sejumlah perusahaan besar swasta yang bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit, pada senin 3 april 2023.
Rapat dengar pendapat yang berlangsung di ruang rapat gabungan komisi DPRD kapuas ini dipimpin oleh wakil ketua komisi II DPRD Kapuas, Haji Darwandie didampingi sejumlah anggota dewan komisi II.
Sedangkan dari pihak Pemkab Kapuas dihadiri Asisten Satu Setda Kapuas Ilham Anwar beserta kepala organisasi perangkat daerah terkait dan perwakilan badan pertanahan nasional atau bpn setempat.
Sementara dari perwakilan perusahaan besar swasta hadir diantaranya Pt Gal, Pt Klm, Pt Lak, Pt Wul dan PT KLM serta juga dihadiri dari serikat buruh Kapuas.Wakil Ketua Komisi Dua DPRD Kapuas, Haji Darwandie mengatakan, rapat dengar pendapat ini sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan dengan mengundang pihak PBS dan unsur pemda.
Adapun intinya bahwa DPRD Kapuas melalui komisi dua memang ingin membuat salah satu referensi dalam melakukan evaluasi terhadap hasil kerja pihaknya selama ini, dimana komisi dua DPRD kabupaten kapuas juga melakukan kegiatan berkunjung atau monitoring langsung ke lapangan terkait kegiatan,aktivitas perusahaan besar swasta atau PBS yang ada di kapuas.
Melalui rapat dengar pendapat ini, kata Darwandie, pihaknya juga bisa menilai sejauh mana kesungguhan PBS dalam kontribusinya terhadap daerah setempat.
(Irfansyah)
0 Comments