Barsel

Ketua Komisi I DPRD Barsel Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan Umat Beragama

BUNTOK - Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Jarliansyah mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan umat beragama agar tercipta suasana kondusif daerah selalu terpelihara. Hal itu disampaikannya saat menghadiri Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-77 Kementrian Agama (Kemenag).

Puncak peringatan HAB Kemenag RI ke-77, diawali dengan pelaksanaan upacara bendera, yang dipimpin sekaligus bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Pj. Bupati Barsel diikuti jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Kemenag setempat serta tamu undangan. Berlangsung di halaman Kantor Kemenag Barsel jalan Pelita Raya, Buntok, Selasa (3/1/2022).

Kepada awak media Jarliansyah menyampaikan, HAB ke-77 tahun ini mengusung tema Kerukunan Umat Untuk Indonesia Hebat. Untuk menuju Indonesia hebat tentu harus rukun, menjaga berbedaan dengan kebersamaan, karena kerukunan umat tentu sangat penting bagi semua umat di Indonesia.

Peringatan HAB Kemenag ini merefleksikan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa dan penghargaan terhadap jasa-jasa para perintis dan pendiri Kemenag terdahulu.

"Oleh sebab itu saya berpesan kepada jajaran Kemenag khususnya di Barsel agar senantiasa mempertahankan dan meneruskan perjuangan mereka untuk terus menggelorakan semangat transformasi layanan umat beragama secara bertahap," ujar Politisi Partai PDI Perjuangan ini.

Dirinya berharap, peringatan HAB ke-77 tahun ini, menjadi momentum untuk meningkatkan solidaritas organisasi dalam satu barisan yang kuat, kokoh dan teroganisir untuk Kemenag yang lebih baik lagi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

(Ary Mampas)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments